Wisata Sindu Kusuma Edupark di Yogyakarta merupakan wisata yang cocok rombongan study tour, untuk pasangan, anak, remaja, bahkan liburan keluarga. Destinasi wisata ini terletak di Jalan Jambon, Sinduadi, Mlati, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Jika Jawa Timur memiliki JATIM Park, kini Yogyakarta memiliki Sindu Kusuma Edupark sebagai wisata rekreasi outdoor dengan berbagai wahana yang bisa memacu adrenalin. Sindu Kusuma Edupark ini tidak hanya buka dipagi hari, mengunjunginya di malam hari bisa membuat suasana lebih romantis dan lebih menyenangkan.
Sindu Kusuma Edupark merupakan salah satu destinasi dalam paket wisata Jogja yang tergolong baru karena didirikan pada tahun 2014. Untuk masuk kedalam kawasan ini, anda diharuskan membayar tiket masuk, namun untuk dapat menggunakan wahana-wahana nya, akan dikenakan biaya per wahana. Berbeda dengan JATIM Park atau DUFAN yang mempunyai sistem sekali bayar untuk semua wahana yang ada. Tidak hanya wahana permainan saja, namun di Sindu Kusuma Edupark juga terdapat taman edukasi yang cocok dikunjungi oleh anak-anak.
Sindu Kusuma Edupark juga kadang-kadang digunakan untuk beberapa event tertentu, misalnya untuk konser, pameran mobil, pameran motor, dan lain-lain. Untuk tiba di tempat wisata ini, dari pusat Kota Yogyakarta hanya dibutuhkan waktu paling lama 20 menit saja. Letaknya yang strategis membuat banyak wisatawan menghabiskan waktu liburannya di tempat ini. Tidak hanya wahana rekreasi dan taman edukasi, namun fasilitas seperti parkir, ruang tunggu, mushola, fasilitas kesehatan wc umum, dan fasilitas umum lainnya sudah tergolong nyaman untuk digunakan.
Wahana di Sindu Kusuma Edupark
Wahana yang menjadi primadona atau paling banyak peminatnya di Sindu Kusuma Edupark adalah wahana Bianglala. Meskipun bisa dikatakan termasuk wahana yang pasif, namun Bianglala ini cukup memacu adrenalin lho! apalagi jika anda takut akan ketinggian. Menariknya lagi, dibalik ketinggian tersebut anda akan disuguhkan dengan pemandangan Kota Yogyakarta hampir secara keseluruhan. Pemandangannya sangat indah apalagi jika anda mengunjunginya di malam hari, pemandangan city light di malam hari akan membuat anda tidak mau turun deh dari Bianglala ini.
Wahana-wahana lainnya yang tak kalah menarik adalah Flying Chair. Flying chair yang disediakan di Sindu Kusuma Edupark bisa mencapai ketinggian 4 meter, tentunya yang mempunyai phobia akan flying chair sebaiknya jangan mencoba menaikinya ya, bisa-bisa anda muntah lho! House of Terror juga menjadi wahana yang favorit di tempat ini, apalagi bagi remaja dan pasangan yang mengunjungi tempat ini di malam hari.
Sindu Kusuma Edupark juga menawarkan berbagai macam wahana outbond yang cocok digunakan pada siang hari seperti Pit Egrang, Panggon Lunjak, Flying Fox, hingga mengendarai mobil ramah lingkungan dengan bahan bakar menggunakan baterai. Untuk wisata edukasi anak-anak, anda bisa masuk ke cinema 8D, Dino Park, dan ke Museum Batik yang tentuny akan menambah wawasan.