Paket Wisata Hunting Foto Jogja

Jurang Tembelan Jogja
Jurang Tembelan

Bagi Anda penyuka fotografi, Anda akan dimanjakan oleh paket wisata hunting foto Jogja ini karena di dalam paket wisata ini kami akan mengajak Anda mengunjungi spot-spot foto yang keren di Jogja. Anda bisa request spot foto atau destinasi yang ingin Anda kunjungi.

Itinerary Paket Wisata Hunting Foto Jogja

Berikut ini adalah rencana perjalanan dalam paket wisata hunting foto Jogja.

Hari 1: Hutan Pinus Pengger, Songgo Langit, Jurang Tembelan

Anda akan kami jemput di lokasi yang sudah ditentukan lalu menuju Mangunan untuk mengunjungi Hutan Pinus Pengger, Songgo Langit dan Jurang Tembelan. Anda akan menikmati makan siang di sini. Sebagai bonus kami akan mengajak Anda berkunjung ke Parangtritis dan Gumuk Pasir, setelah itu tur selesai dan kami akan mengantar Anda kembali ke lokasi yang sudah ditentukan pada awal penjemputan.

Banyak destinasi wisata alam di Yogyakarta yang menyajikan keindahan alam yang patut untuk dijadikan tujuan wisata kamu dikala liburan tiba. Selain kawasan wisata alam Hutan Pinus Mangunan, Imogiri, sekarang juga ada Hutan Pinus Pengger berlokasi di Dlingo, Bantul, Yogyakarta. Lokasi Hutan Pinus Pengger yaitu sekitar 15 km dari Kota Bantul atau sekitar 35 km dari pusat Kota Yogyakarta. Hutan Pinus Pengger ini merupakan tempat wisata baru dengan daya tarik berupa keindahan alam hutan pinus dengan spot foto yang sangat bagus dan instagramable. Ada sejumlah spot foto keren seperti sarang burung raksasa, jembatan pohon, rumah pohon, dan tangga cinta. Yang menarik, dari spot sarang burung raksasa terhampar gemerlapan pemandangan Kota Yogyakarta jika dilihat di malam hari.

Di Hutan Pinus Pengger ini ada spot foto sarang Burung Raksasa dan gemerlap bintang-bintang di Malam hari. Anda akan berasa berada di negeri dongeng. Padahal sedang ada di Hutan Pinus Pengger. Di Pinus Pengger ini juga ada spot foto Tangan Raksasa, Sangkar Burung dan Rumah Pohon. Setelah puas hunting foto di hutan pinus pengger, kami akan mengajak Anda menuju Songgo Langit. Tempat wisata ini bernama Rumah Hobbit yang masih satu kawasan dengan tempat wisata Seribu Batu Songgo Langit. Lokasinya ada di Jl. Hutan Pinus Nganjir, Mangunan, Dlingo, Bantul.

Lokasi wisata Rumah Hobbit ini memang berada di dalam area hutan pinus, Rumah Hobbit ini dikelilingi oleh pepohonan yang rindang dan hijau. Udara di tempat wisata ini sangat sejuk dan nyaman. Di lokasi wisata rumah hobbit ini sangat banyak spot yang bagus untuk berfoto-foto. Ada taman bunga dengan bunga berwarna warni serta batu-batuan kecil yang ditata sedemikian indah dengan tulisan ‘Love’ berbentuk hati. Selain Rumah Hobbit, ada juga Rumah Kayu, spot foto berbentuk beruang dari kayu, spot foto jembatan kayu dan kawasan Seribu Batu Songgo Langit. Seribu Batu Songgo Langit merupakan wisata alam yang memiliki konsep sama dengan Hutan Pinus Mangunan, hanya saja wahana dan pemandangan di Seribu Batu Songgo Langit sedikit berbeda. Seribu Batu Songgo Langit merupakan bahasa jawa yang berarti “Ribuan Batu yang Menopang Langit”. Sesuai namanya, di tempat ini kita tidak hanya melihat rimbunnya pepohonan pinus dan karet saja, melainkan kita juga akan menemukan bebatuan besar yang fotogenik. Setelah Songgo Langit kita menuju Jurang Tembelan yang merupakan tempat wisata yang sedang hits karena adanya spot selfie gardu pandang berbentuk kapal dengan pemandangan kabut, perbukitan lembah dan lika-liku sungai.

Tanya Paket via Whatsapp

Summary
product image
Aggregate Rating
5 based on 5 votes
Brand Name
paketwisatajogja.biz
Product Name
Paket Wisata Hunting Foto Jogja

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *